2 Cara Reset Printer Canon MP237 Lampu Kuning Berkedip

Cara Reset Printer Canon MP237 – Printer Canon MP237 merupakan model printer lama yang memiliki kemampuan printing cukup handal. Selain itu, printer Canon ini juga memiliki harga terjangkau, sehingga akan sangat pas untuk kalian yang sedang mencari printer murah.

Namun printer Canon ini juga tidak berbeda dengan printer lainnya, dimana terkadang akan muncul sebuah permasalahan. Dan salah satu cara mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan melakukan reset printer, supaya kondisi printer kembali ke kondisi awal.

Apabila kalian kebetulan memiliki printer Canon MP237 dan ingin melakukan reset pada printer tersebut, namun belum mengetahui bagaimana cara reset printer tersebut. Maka tidak ada salahnya bagi kalian untuk melihat terlebih dahulu informasi yang akan kami berikan hari ini.

Karena pada kesempatan hari ini kami ingin memberikan informasi cara reset printer Canon MP237 secara lengkap bersama dengan beberapa informasi lainnya. Sehingga kalian tidak hanya mengetahui bagaimana cara reset printer saja, melainkan mengetahui juga informasi lainnya yang masih berhubungan.

Manfaat Reset Printer Canon MP237

Seperti yang sudah kami singgung diatas, reset printer merupakan salah satu cara yang digunakan untuk mengatasi sebuah permasalahan pada printer. Karena terkadang ada beberapa permasalahan yang muncul dan cara mengatasinya adalah dengan melakukan reset printer.

Beberapa permasalahan yang biasanya diatas dengan cara reset adalah lampu kuning berkedip, selain itu muncul beberapa pesan error seperti kode erro 1700 dan 5B00. Selain itu, permasalahan terakhir yang dapat diatas dengan cara reset adalah tabung tinta printer Canon MP237 penuh.

Persiapan Reset Printer Canon MP237

Adapun sebelum kami lanjutkan melanjutkan ke informasi cara reset printer tersebut, ada beberapa persiapan yang perlu dilakukan. Beberapa persiapan sebelum reset printer itu sendiri adalah instal driver Canon MP237 dan download service tools V3400.

Driver printer Canon memiliki fungsi untuk mendeteksi printer pada perangkat komputer. Sehingga tanpa adanya driver tersebut, maka printer Canon tidak dapat digunakan. Sedangkan service tools V3400 merupakan software yang digunakan untuk reset printer Canon.

Oleh karena itu, sebelum kami lanjutkan ke cara reset printer, alangkah baiknya jika kalian persiapkan terlebih dahulu kedua software tersebut. Untuk driver printer biasanya sudah terpasang, apabila kalian sudah pernah menggunakan printer tersebut sebelumnya. Sehingga kallian cukup download service tools V3400 saja.

Cara Reset Printer Canon MP237

Setelah kalian persiapkan beberapa persiapan reset printer, maka tinggal melakukan reset printer. Dimana untuk cara reset printer itu sendiri terbagi menjadi dua cara, yaitu melakukan settingan printer ke mode safe, kemudian tinggal melakukan reset menggunakan service tools V3400.

1. Setting Mode Safe Printer

Seperti yang telah kami jelaskan diatas, dimana untuk melakukan reset printer dibutuhkan dua cara, yaitu melakukan settingan printer ke mode safe, setelah itu baru melakukan reset. Adapun untuk cara setting printer ke mode safe sendiri dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut.

  • Matikan printer Canon MP237 terlebih dahulu, apabila kondisi printer masih dalam keadaan hidup.
  • Setelah itu hidupkan printer dengan cara Tekan dan Tahan Stop / Reset dan Power Button.
  • Setelah itu lepaskan Stop / Reset Button, namun Power Button masih tetap di tekan.
  • Selanjutnya tekan Stop / Reset Button sebanyak 6 kali, dan pada saat tekanan ke 6, Tekan dan Tahan terlebih dahulu 5 detik. Setelah itu baru lepaskan Stop / Reset dan Power Button bersamaan.
  • Setelah itu tinggal menunggu proses printer masuk ke mode safe selama beberapa saat.

2. Reset Printer Canon MP237

Apabila printer sudah masuk ke mode safe, maka langkah selanjutnya tinggal melakukan reset menggunakan software Service Tools V3400 yang telah di download sebelumnya. Dengan langkah-langkah yang harus dilakukan untuk reset printer Canon ini adalah sebagai berikut.

  • Siapkan beberapa lembar kertas pada paper tray, untuk persiapan reset printer.
  • Setelah itu silahkan buka software Service Tools V3400.
  • Kemudian pilih Main pada bagian kolom Absorber yang terdapat pada bagian Ink Absorber Counter.
  • Dilanjutkan dengan memilih Main pada bagian Clear Ink Counter.
  • Selanjutnya klik Tombol Set yang terdapat disebelah kanan Kolom Absorber Clear Ink Counter.
  • Setelah itu tinggal menunggu sampai proses selesai.
  • Selanjutnya akan muncul kotak dialog A Function was Finished. Silahkan kalian pilih OK.
  • Silahkan tunggu beberapa saat, karena setelah itu printer akan melakukan proses printing untuk testing setelah proses reset dilakukan.
  • Setelah itu printer sudah berhasil di reset dan siap untuk digunakan seperti sebelumnya.

Akhir Kata

Sekiranya cukup sekian dulu informasi dari EPrinter yang dapat disampaikan mengenai cara reset printer Canon MP237, kami harap informasi mengenai cara reset printer yang baru kami sampaikan diatas tadi dapat memberikan banyak manfaat bagi kalian.